Berita56,Mamasa –Menindaklanjuti instruksi langsung Bupati Mamasa, Welem Sambolangi, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mamasa mulai mengerahkan alat berat ke kawasan objek wisata Sarambu Liawan, Rabu (09/04/2025).
Langkah ini merupakan bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam mengaktifkan kembali destinasi wisata andalan di Kecamatan Sumarorong.
Bupati sebelumnya telah memerintahkan Dinas PUPR untuk segera mengambil tindakan konkret dalam membuka kembali akses jalan dan menata fasilitas pendukung di lokasi wisata tersebut.
Hal ini dipandang penting untuk meningkatkan daya tarik wisata lokal sekaligus mempercepat roda ekonomi masyarakat setempat.
Kepala Dinas PUPR, Oktavianus Masuang, menjelaskan bahwa saat ini pengerahan alat berat fokus pada pembukaan kembali akses jalan menuju Sarambu Liawan serta penataan area parkir yang lebih representatif bagi pengunjung.
Ia menegaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sepenuhnya atas arahan langsung kepala daerah.
"𝐾𝑎𝑚𝑖 𝑏𝑒𝑟𝑡𝑖𝑛𝑑𝑎𝑘 𝑠𝑒𝑠𝑢𝑎𝑖 𝑖𝑛𝑠𝑡𝑟𝑢𝑘𝑠𝑖 𝐵𝑎𝑝𝑎𝑘 𝐵𝑢𝑝𝑎𝑡𝑖. 𝐻𝑎𝑟𝑖 𝑖𝑛𝑖 𝑎𝑙𝑎𝑡 𝑏𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑠𝑢𝑑𝑎ℎ 𝑚𝑢𝑙𝑎𝑖 𝑏𝑒𝑘𝑒𝑟𝑗𝑎 𝑢𝑛𝑡𝑢𝑘 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑠𝑡𝑖𝑘𝑎𝑛 𝑎𝑘𝑠𝑒𝑠 𝑘𝑒 𝑆𝑎𝑟𝑎𝑚𝑏𝑢 𝐿𝑖𝑎𝑤𝑎𝑛 𝑘𝑒𝑚𝑏𝑎𝑙𝑖 𝑡𝑒𝑟𝑏𝑢𝑘𝑎 𝑑𝑎𝑛 𝑙𝑎𝑦𝑎𝑘 𝑑𝑖𝑔𝑢𝑛𝑎𝑘𝑎𝑛. 𝐼𝑛𝑖 𝑚𝑒𝑛𝑗𝑎𝑑𝑖 𝑙𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎ℎ 𝑎𝑤𝑎𝑙 𝑠𝑒𝑏𝑒𝑙𝑢𝑚 𝑝𝑒𝑚𝑏𝑒𝑛𝑎ℎ𝑎𝑛 𝑓𝑎𝑠𝑖𝑙𝑖𝑡𝑎𝑠 𝑙𝑎𝑖𝑛𝑛𝑦𝑎," 𝑢𝑛𝑔𝑘𝑎𝑝𝑛𝑦𝑎.
Sebagai bentuk keseriusan lebih lanjut, Pemerintah Kabupaten Mamasa juga telah memutuskan untuk menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) tingkat kabupaten di lokasi Sarambu Liawan.
Pemilihan lokasi ini dimaksudkan untuk sekaligus mempromosikan potensi wisata daerah serta menunjukkan komitmen kuat pemerintah terhadap pengembangan sektor pariwisata.
Dengan langkah ini, Pemkab Mamasa berharap dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga dan memanfaatkan potensi wisata lokal sebagai bagian dari strategi pembangunan berkelanjutan.(*.𝑳𝒆𝒐 𝑴𝒅𝑩)