Iklan

PT Malea Serahkan Bantuan Truk Pengangkut Sampah ke Pemkab Tana Toraja

Editor-Berita56
Jumat, 07 Juli 2023, 12:35 WIB Last Updated 2023-07-07T04:35:47Z

Berita56, Toraja---PT Malea Energy menyerahkan dua truk pengangkut  sampah kepada pemerintah kabupaten (Pemkab) Tana Toraja dalam rangka mendukung pelayanan kebersihaan.

Bantuan truk pengangkut sampah itu diserahkan Pimpinan PT Malea Energy, Victor Datuan Batara yang diterima oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekertarian Daerah Kabupaten Tana Toraja, Bonifacius Paundanan didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Nirus Nicolas, di halaman kantor bupati Tana Toraja, Jumat (7/7/2023).


"Penyerahan dua truk sampah ini untuk mendukung pelayanan kebersihan daerah. Selain truk sampah , dalam waktu dekat kami juga akan serahkan empat kontainer sampah yang sementara dalam tahap perakitan," ujar Pimpinan PT Malea Energy, Victor Datuan Batara.

VDB, sapaan akrab Victor Datuan Batara mengatakan Tana Toraja merupakan daerah pariwisata. Oleh karena itu, kebersihan merupakan faktor utama dalam memberikan kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung ke Toraja.

"Pengembangan destinasi wisata faktor terpenting soal kebersihan lingkungan," kata VDB.

Untuk mewujudkan Tana Toraja bersih dari sampah, harus ada kerja sama antara pemerintah dan masyarakat agar sama-sama menjaga kebersihan, harapnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Tana Toraja,Nirus Nicolas,mengapresiasi bantuan truk pengangkut sampah dari PT Malea Energy sehingga dapat mendukung pelayanan kebersihaan di Kabupaten Tana Toraja.


"Saya selaku kepala Dinas Lingkungan Hidup menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak PT.Malea Energy atas Bantuan CSR berupa kendaraan DumpTruk penggngkut sampah yang diserahkan kepada Pemda melalui Dinas Lingkungan Hidup, semoga Bantuan ini bermanfaat bagi pelayanan masyarakat bidang persampahan", ujar Nirus.

Ini adalah bentuk kepedulian dari pihak perusahaan dalam mendukung program pemerintah dibidang pengelolaan sampah serta kebersihan lingkungan..

"Harapan kami bahwa dalam waktu dekat bantuan CSR berupa konteiner Sampah dapat terealisasi yg nantinya akan kami bagi ke beberapa titik lokasi TPS", ujarnya.(TB)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PT Malea Serahkan Bantuan Truk Pengangkut Sampah ke Pemkab Tana Toraja

Terkini

Iklan