Selasa 20/05/2025

Iklan

Galian Proyek SPPBE Telan Korban, Bocah 12 Tahun Tewas Tenggelam

Editor-Berita56
Minggu, 10 April 2022, 21:14 WIB Last Updated 2022-04-10T13:14:24Z
Personil polsek Mengkendek bersama tim Inafis Polres Tana Toraja olah Tempat Kejadian Perkara  bocah tenggelam di proyek pembangunan SPPBE Minanga


Berita56, Toraja -- Seorang bocah  berusia 12 tahun berinisial AR tewas tenggelam di galian proyek  pembangunan Stasiun Pengisian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) di Minanga, lembang  Tangti, kecamatan Mengkendek, Tana Toraja.Minggu (10/4/2022).

Mendapat laporan dari warga,sekitar pukul 11.30 Wita personil Polsek Mengkendek tiba di TKP.

Kapolsek Mengkendek , AKP Tuba’ Ta’bilangi, menjelaskan  kronologi kejadian ini terjadi ketika AR mengajak  dua temannya IP (16) dan  F (16)  pergi bersama ke tempat proyek pengerjaan SPPBE Minanga untuk berfoto- foto. " Ajakan korban itu diterima dua temannya dengan mengendarai sepeda motor yang berbeda, mereka bertiga langsung menuju ke lokasi," tuturnya saat dihubungi, Minggu (10/4/2022) malam.

Lanjutnya setelah tiba di lokasi, teman korban IP dan F menuju ke daerah pinggiran lokasi proyek untuk melihat pemandangan yang ada di sekitarnya namun tidak mengetahui jika korban pergi berenang di galian tangki yang tergenang air tepat berada di tengah lokasi proyek.
"Dua teman korban ttidak mengetahui jika korban pergi berenang di galian tangki yang tergenang air tepat berada di tengah lokasi proyek," kata AKP Tuba’ Ta’bilangi.

Dijelaskannya setelah beberapa saat kemudian dua temannya mencari korban dan mendapati sendal dan baju kurban berada tepat di pinggir galian tengki. "Mereka berdua  berenang mencari korban namun tidak mendapatkannya, lalu mereka memanggil masyarakat sekitar untuk meminta bantuan," paparnya.

Setelah mendapat bantuan masyarakat sekitar, korban ditemukan tenggelam di dasar galian tengki yang tergenang air, dan setelah itu korban langsung dilarikan ke Puskesmas Ge’tengan untuk mendapat penangannya, lanjutnya.

Dari hasil pemeriksaan tenaga medis PKM Ge’tengn atas nama dr. Yunita Batara saat korban tiba di PKM Ge’tengan sudah dalam keadaan  tidak bernyawa lagi.

"Di lokasi kejadian personil Polsek Mengkendek olah TKP, identifikasi korban dan mengamankan barang bukti (sendal dan baju korban)",tutup  AKP Tuba’ Ta’bilangi.(TB)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Galian Proyek SPPBE Telan Korban, Bocah 12 Tahun Tewas Tenggelam

Terkini

Iklan