Berita56,Toraja- Pembangunan Ruangan Perpustakaan SMP Negeri 1 Mengkendek diduga bermasalah.Pembangunan ruang perpustakaan tersebut,bersumber dari Dana Alokasi Khusus ( DAK) bidang pendidikan tahun 2019.
Data yang di peroleh Berita56, dari Disdik Kabupaten Tana Toraja,penerima DAK SD sebanyak 18 Sekolah dengan nilai total Rp 3,,067 Milyar sedangkan untuk SMP sekolah yang mendapat dana DAK sebanyak 34 sekolah ,dengan nilai Rp 10,176 Milyar.
Dari alokasi dana DAK tersebut,masing -masing sekolah menyesuaikan alokasi anggarannya ,sesuai dengan usulan yang sekolah sampaikan melalui Dinas Pendidkan .
SMP Neg 1 Mengkendek ,mendapat alokasi DAK ,untuk pembangunan satu unit ruangan perpustakaan baru. Berdasarkan hasil pengamatan Berita56, pembangunan unit ruangaan perpustakaan tersebut di duga tidak sesuai speksifikasi.
Beberapa bagian ruangan perpustakaan yang baru selesai dibangun tersebut sudah retak,plafonya dikerjakan asal jadi,tembok luar ruangan juga demikian.Pembangunan ruangan perpustakaan tersebut ,terkesan kurang pengwasan dari pihak sekolah.atau pihak sekolah tidak berani menegur pemborongnya.
Sangat memprihatinkan,harusnya pekerjaan yang menggunakan alokasi DAK tersebut mendapat pengawasan yang berjenjang,mulai masyarakat,pihak sekolah dan Dinas Pendidikan selaku Penggung jawab tehnis..
Menurut salah satu sumber,yang tidak mau disebut namanya (red), saat ditemui Berita56 di lokasi mengatakan ia sudah sering mengingatkan pemborongnya untuk bekerja yang bagus. jangan kerja asal-asalan.Sepertinya pemborong tersebut tidak mengindahkan apa yang disarannya, ujarnya..(TB)