Iklan

Apel Besar HUT Pramuka ke-60 Kwarcab Tana Toraja

Editor-Berita56
Rabu, 18 Agustus 2021, 20:45 WIB Last Updated 2021-08-18T12:52:29Z


Berita56,Toraja - Gerakan Pramuka Kwartir Cabang ( Kwarcab) Tana Toraja menggelar Apel Besar di Aula  kantor BNN Kabupaten  Tana Toraja, Rabu (18/8/2021).

Apel besar Pramuka diikuti oleh pengurus Kwarcab,  perwakilan Kwartir Ranting (Kwarran), penegak dan penggalang pramuka se-Kabupaten Tana Toraja. Juga hadir Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Tana Toraja, Semuel T Bura.

"Puji Tuhan, kegiatan apel besar peringatan hari pramuka tahun ini berjalan lancar dan sukses," ujar Ketua Harian Kwarcab Pramuka kabupaten Tana Toraja, Welem Sambolangi.

Usai apel besar Pramuka, dilanjutkan dengan dialog interaktif dengan tema "Peranan Gerakan Pramuka dalam Membangun Karakter Generasi Muda Tana Toraja".

Turut hadir sebagai narasumber , Bupati Tana Toraja Theofilus, Ketua DPRD Tana Toraja Welem Sambolangi yang juga Ketua Harian Gerakan Pramuka Kwarcab Tana Toraja, Kepala BNNK Tana  Toraja AKBP. Natalya Dewi Tonglo, Perwakilan kapolres /Saka Bhayangkara Polres  AIPTU Mustakim.

Dialog interaktif tersebut disiarkan live dari kanal youtube BNNK Tana Toraja .

Dialog menjadi menarik, ketika Bupati Theofilus Allorerung sangat antusias dan bersemangat menyampaikan jawaban, dan gagasannya  saat menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh pemandu acara .

Dialog yang dipandu oleh host Herawati pun menjadi sangat hidup.

Kwarcab kabupaten Tana Toraja bersama Satgas Covid-19 membagikan masker kepada pengunjung di Bank BPD Sulsel Makale

Usai dialog interaktif, pengurus Kwarcab Pramuka kabupaten Tana Toraja bersama Satgas Covid-19 kabupaten  membagi-bagikan masker di tempat-tempat yang ramai di kunjungi warga di dalam kota Makale. Diantaranya, Bank BPD Sulsel dan BRI.

"Ditengah masa Pandemi Covid-19, Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Tana Toraja menjadi pelopor gerakan bersama penanganan dan pencegahan penyebaran virus corona," ujar Ketua Harian Kwarcab Pramuka kabupaten Tana Toraja sekaligus Ketua DPRD Tana Toraja, Welem Sambolangi.
 
Sebagai bentuk upaya memerangi pandemi covid-19,  Kwarcab gerakan Pramuka kabupaten Tana Toraja telah menyiapkan dan menggerakan  relawan untuk menanggulangi covid-19, jelasnya.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Apel Besar HUT Pramuka ke-60 Kwarcab Tana Toraja

Terkini

Iklan